SMS Perbankan

Messaging
Banking
Author

Ikhlasul Amal

Published

December 29, 2022

SMS aplikasi perbankan tak kunjung tiba, ternyata penyebabnya memang karena disetop.

Gangguan ini bermula dari salah satu kartu salah satu bank. PIN yang digunakan untuk transaksi dianggap gagal oleh mesin EDC. Karena lama tidak digunakan, dengan mudah dianggap ini faktor lupa. Dicoba permintaan PIN baru ke bank, SMS pemberitahuan tak kunjung tiba, padahal merupakan isyarat bahwa permintaan diproses oleh sistem. Beberapa kali tetap gagal juga, eskalasi dengan menghubungi layanan pelanggan. Jawaban mereka membuat dahi berkernyit, “Di sini disebutkan bahwa tidak ada masalah dengan kartu. Tertulis SMS berhasil dikirim.”

Jadi apa penyebabnya? Karena menjelang kartu daluwarsa, masih dimaklumi sebagai “gagal karena sudah uzur.” Permakluman yang menggelikan pada era waktu-digital sudah demikian presisi.

Tidak ada pilihan lain kecuali menunggu kartu baru datang, untuk mematahkan anggapan di atas, gagal karena uzur. Setelah kartu pengganti diterima, proses serupa dilakukan lagi, hasil tidak berubah. Kebetulan ada urusan aktivasi lewat layanan pelanggan via telepon yang memerlukan konfirmasi kode OTP yang diterima, gagal juga …

Jadi mengapa semua layanan SMS untuk perbankan terganggu?

Cling! –ini yang susah dijelaskan, spontan teringat bahwa beberapa bulan lalu diberi tips oleh teman yang bekerja di operator yang saya gunakan, yakni XL, agar pulsa tidak digerogoti keperluan yang tidak diharapkan, non-aktifkan kondisi tsb.

Ada tiga kondisi yang dapat dikendalikan, sbb.:

  1. SMS Berlangganan – melindungi pulsa terpotong untuk layanan SMS berlangganan.
  2. SMS Banking – melindungi pulsa terpotong karena transaksi melalui SMS Banking.
  3. Data – menghindari pulsa terpotong karena penggunaan internet di luar paket.

Tersedia pada menu ProfilKontrol Pulsa.

Profil → Kendali Pulsa di MyXL

Yang paling diperlukan bagian Data, untuk mengingatkan agar segera membeli paket data baru jika sampai kehabisan paket data sebelumnya. Karena terlalu bersemangat, semua kendali pulsa di atas diaktifkan, akibatnya urusan SMS Perbankan pun terkena getahnya.

Begitulah, pilihan kedua dinonaktifkan, permintaan PIN dikirimkan kembali, dan … berhasil, SMS datang dengan anggun. Perlu waktu sampai dua–tiga bulan untuk menyadari kecerobohan ini.